Persiapan KPU untuk Debat Keempat Cawapres

Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) menyampaikan persiapan mereka menjelang debat keempat cawapres. Debat keempat akan diselenggarakan pada Minggu nanti (21/1/2024).

August Mellaz, selaku komisioner KPU RI, menyatakan persiapan ini berupa pemberian handy talkie untuk naradamping (Liaison Officer atau LO) dari masing-masing tim paslon untuk menjaga ketertiban dari debat keempat cawapres nanti.

Nanti yang pegang itu masing-masing tim paslon kan ada dua LO yang kita anggap super LO loh yang full akses, itu yang akan pegang.” Ucap Mellaz ketika ditemui di kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat pada Senin (15/1/2024).

Pemberian handy talkie atau HT ini dijelaskan untuk mencegah kendala yang mungkin terjadi atau penonton yang harus ditindak lanjuti.

Debat kedua cawapres (sumber: Youtube resmi KPU RI)

Mellaz juga mengatakan para LO tersebut akan mendapatkan full akses untuk berkomunikasi dengan KPU. Akan tetapi, tidak dapat berkomunkasi dengan moderator atau panelis.

Selanjutnya, Mellaz menyampaikan akan menambahkan LO dua orang dari masing-masing tim paslon yang akan menjadi kepanjangan tangan dari KPU. Untuk mengingatkan pendukung agar berlaku sesuai aturan yang berlaku.

Debat keempat cawapres akan diadakan pada hari Minggu (21/1/2024) di JCC Senayan, Jakarta. Tema yang diangkat pada debat kali ini adalah pembangunan berkelanjutan sumber daya alam, lingkungan hidup, energi, pangan, agraria, masyarakat adat dan desa.

Exit mobile version